By Dr Tony Setiobudi BMedSci, MBBS, MRCS, MMed (Ortho), FRCS (Ortho)

Osteoporosis adalah penyakit keropos tulang. Banyak pasien tidak mengetahui kalau dirinya terkena osteoporosis karena pasien dengan osteoporosis tidak menunjukkan ada keluhan. Keluhan pertama adalah patah tulang. Jika patah tulang sudah terjadi, penyakit ini sudah sedikit terlambat karena tulang sudah terlalu rapuh. Oleh karena itu penting sekali untuk melakukan screening test – Bone Density Scan. Bone density scan dapat mendeteksi osteoporosis secara dini sehingga penyakit ini dapat diobati. Pengobatan dini dapat mengurangi resiko patah tulang osteoporosis secara significant.

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengurangi resiko osteoporosis:

  1. Olah raga secara teratur
  2. Makan cukup kalsium dan vitamin D sejak anak-anak
  3. Dapatkan sinar matahari yang cukup untuk memproduksi vitamin D
  4. Makanlah suplemen vitamin D jika vitamin D dalam darah tidak cukup
  5. Stop rokok, kurangi alkohol

BMD scan sangat dianjurkan jika Bapak Ibu berumur 50 tahun ke atas atau Ibu sudah menopause. Bapak Ibu dapat melakukan BMD scan di Spring-Hope Orthopaedic, Mount Elizabeth Hospital (Orchard).

 

Dr Tony Setiobudi adalah spesialis bedah tulang dan super-spesialis bedah tulang belakang di Mount Elizabeth Hospital (Orchard), Singapore. Dr Tony menangani masalah tulang, sendi, saraf, otot dan ligamen pada orang dewasa dan anak. Dr Tony mempunyai keahlian khusus dalam penanganan saraf terjepit (HNP & spinal stenosis) & masalah tulang belakang seperti nyeri punggung & leher, scoliosis, postur bungkuk (kyphosis), tumor & infeksi tulang belakang, cedera saraf besar (spinal cord) & patah tulang osteoporosis.